YGiCwiU3ndYJmFAfboG3UG2Y6Nc10GBCEdMUxkQo
Bookmark

Rekrutmen Umum PT. PLN (PERSERO) Yogyakarta

 
Pengumuman Rekrutmen Umum PT PLN (Persero)
Tingkat Strata 1 (S1), Diploma IV (D.IV) dan Diploma III (D.III)
Lokasi : Yogyakarta
 

PT PLN (Persero) merupakan perusahaan penyedia jasa kelistrikan terbesar di Indonesia. Dengan visi untuk “Diakui sebagai Perusahaan Kelas Dunia yang Bertumbuh kembang, Unggul dan Terpercaya dengan bertumpu pada Potensi Insani”, PT PLN (Persero) berkomitmen untuk melistriki seluruh Nusantara. Kami percaya bahwa Potensi Insani merupakan aset terbesar dan masa depan kami, karenanya kami berinvestasi besar untuk mendapatkan calon-calon pemimpin masa depan yang akan mengembangkan PT PLN (Persero) menjadi Perusahaan Kelas Dunia dan menghadapi tantangan bisnis di masa yang akan datang. Kesempatan berkarier di PT PLN (Persero) sangatlah luas karena rentang bisnis kami dari hulu sampai hilir, mulai dari Pembangkitan, Transmisi hingga Distribusi Listrik ke pelanggan serta jasa-jasa pendukungnya. Bergabunglah bersama kami!

Waktu Pendaftaran : 14 Desember s.d. 31 Desember 2015

2. Bidang / Jurusan pendidikan yang dibuka: 

a) S1/D.IV :
1) Teknik Elektro, Arus Kuat, Sistem Tenaga Listrik (Kode : S1/ELE)
2) Elektronika, Instrumentasi, Kendali (Kode : S1/ALE) (Bukan Telekomunikasi)
3) Teknik Mesin (Kode : S1/MES)
4) Teknik Sipil (Kode : S1/SIP)
5) Teknik Industri (Kode : S1/IND)
6) Manajemen (Kode : S1/MAN)
7) Akuntansi (Kode : S1/AKT)
8) Hukum (Kode : S1/HKM)

b) D III :
1) Teknik Elektro, Arus Kuat, Sistem Tenaga Listrik (Kode : D.III/ELE)
2) Elektronika, Instrumentasi, Kendali (Kode : D.III/ALE) (Bukan Telekomunikasi)
3) Teknik Mesin (Kode : D.III/MES)
4) Akuntansi (Kode : D.III/AKT)
5) Manajemen Pemasaran, Administrasi Niaga, Administrasi Bisnis, Administrasi Perkantoran (Kode : D.III/MAN)



Informasi lebih detail bisa melihat/mendownload dokumen dibawah ini





TIPS AGAR TIDAK DITIPU SAAT MELAMAR PEKERJAAN :

  1. Pastikan perusahaan diatas memang ada 
  2. Pastikan anda melamar di kantor yang benar
  3. Jangan mau jika dimintai sejumlah uang dengan alasan apapun
  4. Jangan mudah percaya dengan gaji besar tapi pekerjaan mudah
  5. Hati-hati jika ada perusahaan yang mengiming-imingi jabatan tinggi
Lebih baik anda melakukan kroscek terlebih dahulu terhadap lowongan yang kami informasikan, untuk menghindari hal-hal yang tidak di inginkan, terimakasih.
Posting Komentar

Posting Komentar

Komentar anda sangat berharga, silahkan postkan komentar anda dibawah ini